Minggu, 28 Juli 2013

FIM (Forum Ilmiah Matematika) Nasioanal UNNES 2013

FIM (FORUM ILMIAH MATEMATIKA) 2013



FIM adalah salah satu program kerja Himatika FMIPA Universitas Negeri Semarang yang pelaksanaannya diamanahkan ke Departemen Penalaran. FIM terdiri dari berbagai kegiatan seperti Soft Opening, Grand Opening, National Mathematics Competition, Seminar Nasional, bazar dan pameran laboratorium Matematika.
National Mathematics Competition adalah lomba olimpiade matematika tingkat nasional untuk SD, SMP, SMP/sederajat se-Indonesia. FIM 2013 kali ini mengusung tema “Ciptakan Generasi Matematika Pengembang Ilmu Pengetahuan ”.
National Mathematics Competition dalam FIM akan dilaksanakan dalam 4 babak yaitu babak penyisihan I, babak penyisihan II, semi final dan final. Babak Penyisihan I akan dilaksanakan di 10 kota se-Indonesia yang tersebar di pulau Jawa dan Sumatra. Kemudian dalam babak Final National Mathematics Competition juga terdapat bazar dan pameran laboratorium Matematika. Tidak kalah dengan National Mathematics Competition, FIM juga mengadakan Seminar Nasional Matematika.
Lokasi Babak Penyisihan dalam National Mathematics Competition tersebar di 10 kota se-Indonesia yang berada di pulau Jawa dan Sumatera. Biaya pendaftaran untuk National Mathematics Competition cuma @ Rp. 55.000,00. National Mathematics Competition terdiri atas Mathematics Competition for Elementary School diikuti oleh siswa SD/sederajat se-Nasional, Mathematics Competition for Junior High School diikuti oleh siswa SMP/sederajat se-Nasional dan Mathematics Competition for Senior High School diikuti oleh siswa SMA/sederajat se-Nasional.
Dalam National Mathematics Competition memperebutkan :
Juara I     : Trophy Bergilir Mendikbud RI, Trophy tetap Rektor UNNES, Uang Pembinaan (Rp 3.000.000,00),
Juara II    : Trophy Tetap Dinas Pendidikan Jawa Tengah, Uang Pembinaan (Rp 2.500.000,00),
Juara III   : Trophy Tetap Walikota Semarang*, Uang Pembinaan (Rp 2.000.000,00),
Juara IV   : Trophy Tetap Dekan FMIPA UNNES, Uang Pembinaan (Rp 1.500.000,00),
Juara V    : Trophy Tetap Ketua Jurusan Matematika FMIPA UNNES, Uang Pembinaan (Rp 1.000.000,00).
* dalam konfirmasi 

Pengen tau kan kapan aja jawal-jadwal dari FIM? Ini dia jadwalnya :
1.   Soft Opening
Dilaksanakan pada tanggal 17 Oktober 2013 bertempat di Gedung D10 Ruang Seminar Kampus FMIPA Universitas Negeri Semarang.
2.   Mathematics Competition
·     Babak Penyisihan 1
hari, tanggal : Minggu, 20 Oktober 2013
·     Grand Opening, Babak Penyisihan 2, Semi Final, dan Final
hari, tanggal : Minggu, 3 November 2013
3.    Seminar Nasional
hari, tanggal : Sabtu, 26 Oktober 2013
4.   Closing Ceremony
hari, tanggal : Minggu, 3 November 2013

Dimana aja sih pelaksanaan FIM 2013 kali ini? Pada Babak Penyisihan I FIM tersebar ke dalam 10 wilayah, yaitu:
Wilayah I                : PATI (SMA N 3 Pati)
Wilayah II              : SEMARANG (Kampus FMIPA Unnes kampus Sekaran Gunungpati Semarang)
Wilayah III              : TEGAL (Kampus Universitas Panca Sakti)
Wilayah IV             : WONOSOBO (SMA N 1 Wonosobo)
Wilayah V              : PURWOKERTO (Kampus Universitas Muhammadiyah Purwekerto)
Wilayah VI             : SOLO (KampusUniversitasMuhammadiyah Surakarta)
Wilayah VII            : YOGYAKARTA (Kampus FMIPA Universitas Gadjah Mada)
Wilayah VIII           : JAKARTA (Kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)
Wilayah IX             : SURABAYA (Kampus FMIPA Universitas Negeri Surabaya)
Wilayah X              : LAMPUNG (Kampus IAIN Raden Kintan).
Babak Penyisihan II, Semi Final dan Final bertempat di Gedung D2 dan D10 FMIPA Universitas.

Info lebih lanjut bisa kunjungi di www.himatika.ukm.unnes.ac.id/fim